kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Konsisten jaga arah subsidi


Senin, 02 Oktober 2017 / 13:30 WIB
Konsisten jaga arah subsidi


Reporter: Agus Triyono | Editor: Tri Adi

Peningkatan belanja bantuan sosial, seperti pemberian subsidi energi terhadap masyarakat saat ini tidak elok bila di pandang secara sinis. Walaupun kebijakan tersebut dilakukan menjelang tahun politik. Seharusnya setiap pihak tidak perlu menaruh curiga bahwa pemberian bantuan tersebut memiliki motif politik atau istilah bekennya adanya udang di balik batu.

Menurut saya, kebijakan pemberian subsidi energi kepada rakyat miskin masih dalam taraf wajar. Sebab subsidi tersebut sangat dibutuhkan masyarakat. Ambil contoh untuk sektor energi.Menurut hemat saya, subsidi yang diberikan pemerintah saat ini hanya untuk komoditas yang memang berkaitan langsung dengan masyarakat miskin. Subsidi hanya diberikan pada solar yang notabenenya dibutuhkan oleh masyarakat seperti nelayan yang harus berlayar setiap hari.

Demikian juga dengan adanya subsidi listrik. Subsidi ini juga hanya diberikan kepada pelanggan golongan 450 watt. Mereka ini rata-rata masyarakat dengan tingkat perekonomian bawah. Sementara untuk golongan 900 watt, walaupun masih ada subsidi, juga mulai diarahkan kepada 30% masyarakat kurang mampu yang memang benar- benar membutuhkan subsidi tersebut.

Maka terlalu naif kalau masih ada yang mencurigai kebijakan subsidi dan bantuan sosial yang digelontorkan pemerintahan Jokowi- JK saat ini ditujukan semata untuk maksud politik. Terlalu naif kalau bilangsubsidi yang digelontorkan Presiden Jokowi sekarang ini jumlahya lebih kecil dibanding di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Saya menilai sampai sekarang, Jokowi masih konsisten mengarahkan subsidi ke sektor produktif dan masyarakat yang membutuhkan. Jokowi tanpa menggunakan stimulus subsidi
ke rakyat pun saya kira sudah memenangkan hati masyarakat.

Keberhasilan dalam membenahi kondisi bangsa dan membangun infrastruktur dari Aceh sampai Merauke lah yang saya kira akan berpengaruh besar ke elektabilitasnya.     

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×